Cicipi Citarasa Masa Lalu, Kuliner Jogja Ini Bisa Bikin Kamu Ingat Kenangan Dulu!
Penulis Unknown | Ditayangkan 17 Dec 2016Berbicara tentang Jogjakarta, pastinya yang pertama kali diingat adalah kawasan wisata yang sangat terkenal.
Kemudian ada sejarah dan pendidikan yang bisa ditelusuri di kota ini.
Akan tetapi, yang paling digemari diantara beberapa hal tersebut yakni wisata kulinernya.
Memang kalau ke Jogja namun tak melakukan plesiran kuliner rasanya pasti kurang lengkap.
Baca juga: Begini Cara Pesan Minuman di Gerai Starbucks, Sesekali Biar Kekinian dan Nggak Malu-maluin!
Untuk itu, Jogja bukan hanya tentang wisata sejarah dan budayanya.
Akan tetapi makanan tradisionalnya juga tak boleh sampai terlewatkan.
Beberapa diantaranya bahkan ada yang nyaris sangat sulit sekali dijumpai.
Akan tetapi, di Jogja kamu mungkin bisa menemukannya layaknya beberapa makanan berikut ini. Simak informasi selengkapnya.
1. Ayam kenduri
Ayam Kenduri ini kalau di Jawa, umum dikenal sebagai ingkung.
Kuliner Jogja itu menjadi hidangan yang cukup mewah pada zaman dulu berupa satu potong ayam utuh kemudian dimasak dengan bumbu khusus.
Jadi, rasanya itu begitu pas di lidah. Untuk sandingannya ada berbagai macam sayuran dan lauk pauk.
Dapatkan hidangan seperti itu dengan datang ke Omah Dahar Mbah Wanto di Jalan Berbah, Kuton, Tegaltirto, Sleman.
2. Gudeg Bromo
Kalau ngomongin soal makanan legendaris di Jogja, maka kita wajib menyinggung soal gudeg.
Ada banyak sekali penjual gudeg, tak jarang para wisatawan sampai bingung menentukan pilihan.
Mungkin kamu juga begitu, nggak usah khawatir kamu bisa mulai perburuan kuliner Jogja dari Gudeg Bromo atau biasa disebut Gudeg Yu Tekluk.
Jangan kaget ya, jika saat datang ke sini sudah ada antrian panjang karena memang tempat makan itu cukup tenar di seantero Jogja.
3. Sate klathak
Sate Klathak adalah kuliner Jogja wajib yang harus kamu incip.
Meski berbentuk sate, tapi menu tersebut memiliki banyak perbedaan dari hidangan sate yang lainnya.
Hal itu bisa dilihat dari ukurannya yang 3 kali lebih besar dari sate biasa, kemudian bahan yang digunakan adalah daging kambing muda.
Termasuk juga dalam hal bumbu, karena saat pembakaran daging hanya dibumbui garam dan merica saja.
Ada beberapa warung sate klathak yang terkenal, salah satunya adalah warung Pak Bari di Jl. Kedaton, Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
4. Jenang gempol bu gesti
Jenang Gempol itu adalah jajanan tradisional Jogja yang tetap dilestarikan hingga saat ini karena memang rasanya itu enak dan mantap.
Buktinya kamu bisa membeli hidangan tersebut dari Bu Gesti. Penjual kuliner Jogja di Komplek Pasar Lempuyangan.
Bagi kamu yang belum tahu, Jenang Gempol adalah makanan seperti bubur yang terbuat dari tepung beras dengan kuah santan, nggak rugi deh jika kamu sampai blusukan ke pasar hanya untuk menyantap jenang legendaris itu.
Baca juga: Di Negara Ini Nilai Tukar Lebih Rendah Dari Rupiah, Kamu Mau Jadi Orang Kaya Disana?
5. Angkringan Lik Man
Ke Jogja ya harus nongkrong di angkringan, baru deh kamu benar-benar merasakan sensasi yang luar biasa mantap.
Jalan-jalan menikmati Malioboro di malam hari adalah keseruan tersendiri.
Namun sempatkan untuk mampir ke Angkringan Lik Man.
Bisa dibilang tempat kulineran itu adalah salah satu yang menjadi pelopor angkringan lain di berbagai penjuru Jogja.
Selain ada sego kucing dan aneka gorengan, Angkringan Lik Man juga menyuguhkan minuman legendaris khas Jogja yaitu kopi jos yaitu seduhan kopi yang dicelupi arang yang sedang membara.
Lokasi Angkringan Lik Man ada di Jl. Wongsodirjan, Yogyakarta.
Itulah beberapa kuliner Jogja yang lezat enak dan pas banget di lidah. Dari beberapa menu di atas, manakah yang paling ingin kamu coba?