Ulat Lucu yang Mirip Rambut Donald Trump Ini, Ternyata Beracun

Penulis Unknown | Ditayangkan 05 Dec 2016
Sejenis ulat yang sangat lucu ini memiliki bulu kuning yang sekilas tampak seperti rambut Presiden AS, Donald Trump.

Ulat Lucu yang Mirip Rambut Donald Trump Ini, Ternyata Beracun

BACA JUGA: Gak Nyangka! Ternyata Boneka-boneka Lucu Ini Hanyalah Lukisan!

Dikutip dari Wowkeren, Penemuan itu baru disadari oleh seorang fotografer sekaligus pengamat hewan, Jeff Cremer. Bahkan, ia pun menamai ulat itu dengan nama “Trumpapillar”. "Aku sedang memakai sepatu boots dan tiba-tiba seseorang mengatakan 'hei lihatlah ulat ini'," ungkap Cremer.

"Aku sangat yakin jika itu adalah rambut Donald Trump yang sedang menggantung di sebuah ranting."

Para penduduk lokal Spanyol menamai ulat itu dengan "Ovejillo" yang memiliki arti "domba kecil". Meski terlihat menggemaskan, siapa sangka jika ulat ini berbahaya. Disetiap ujung bulunya, ternyata ada pengait yang beracun dan dapat menyebabkan gatal dan iritasi kulit.

"Kait duri itu seperti jarum yang dapat menyuntikkan racun dan tentu saja sangat menyakitkan," jelas Cremer.

"Lain kali jika kamu melihat sesuatu yang menyerupai rambut Donald Trump, jangan mencoba-coba untuk menyentuhnya."
SHARE ARTIKEL