Amalkan Doa ini Agar Terhindar dari Fitnah

Penulis Rosi N. | Ditayangkan 10 Aug 2017

Amalkan Doa ini Agar Terhindar dari Fitnah

Doa terhindar fitnah dunia akhirat / Pic source: kliksangatta

Namanya kehidupan, pastilah ada pasang dan surut, ada pula suka dan duka.

Semua hal tersebut memanglah nyata adanya, dan kita sebagai manusia haruslah tegar dalam menghadapinya. 

Terlebih lagi ketika peristiwa duka yang datang.

Banyak sekali orang yang akhirnya bisa menangis dan memaki pada dunia tentang apa yang telah terjadi padanya.

Ulasan terkaitDoa agar Hati Tenang dan Tidak Mudah Gelisah

Akan tetapi, kita sebagai umat Islam dihimbau untuk tetap memegang teguh keimanan kita kepada Allah SWT.

Sehingga kita percaya bahwa segala cobaan yang kita alami sesungguhnya berasal dari Allah SWT karena rasa kasih dan sayang-Nya kepada  kita.

Mungkin karena itulah ada anjuran untuk kita agar bersabar dan memperbanyak doa demi hidup yang lebih baik lagi.

Sehubungan dengan hal tersebut, masih membahas tentang cobaan. Lantas menjadi sebuah pertanyaan, pernahkah kita merasakan fitnah?

Atau malah diri kita yang sering memfitnah? Naudzubillah.

Sungguhlah orang tersebut rela membunuh saudaranya sendiri karena di dalam sebuah literatur disebutkan jika fitnah itu lebih kejam daripada pembunuhan.

Benarkah hal tersebut adanya?

Bagaimana Islam memandang hal tersebut, dan adakah doa agar terhindar dari fitnah?

Pandangan Islam Mengenai Fitnah

Ketika mendapatkan hal yang tak mengenakkan, yakni salah satunya adalah ketika difitnah melakukan perbuatan yang tidak kita lakukan.

Maka ada beberapa hal yang bisa kita lakukan di dalam Islam untuk menjadikannya sebagai salah satu pendulang pahala. 

Yakni salah satunya adalah dengan membaca doa agar terhindar dari fitnah dan masalah.

Namun sebelum itu, apa yang dimaksud dengan fitnah tersebut?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, disebutkan bahwa fitnah artinya perkataan bohong atau tanpa berdasarkan kebenaran yang disebarkan dengan maksud menjelekkan orang.

Kata fitnah berasal dari bahasa Arab (الفِتْنَةُ) yang bermakna ujian dan cobaan.

Di dalam Al-Qur’an dan hadist sendiri ada banyak makna tentang fitnah.

Seperti fitnah bermaksud Syirik Dalam Islam, berpaling dari jalan yang benar, sesat, pembunuhan dan kebinasaan, perselisihan dan peperangan, kemungkaran dan kemaksiatan.

Termasuk adalah menyebar berita dusta atau bohong atau mengada-ngada yang kemudian merugikan orang lain juga termasuk dalam fitnah.

Hukum Perihal Fitnah

Amalkan Doa ini Agar Terhindar dari Fitnah

Doa terhindar fitnah dunia akhirat / Pic source: wallpapersok

Mengenai hukum ketika memfitnah sendiri yakni termasuk ke dalam dosa besar yang sulit untuk diampuni oleh Allah SWT.

Maka dari itu Islam melarang umatnya untuk memfitnah, disebabkan fitnah tersebut haram hukumnya.

Allah SWT berfirman yang artinya,

“Wahai orang yang beriman jauhilah kebanyakan dari prasangka, (sehingga kamu tidak menyangka sangkaan yang dilarang) karena sesungguhnya sebagian dari prasangka itu adalah dosa dan janganlah sebagian kamu menggunjing setengahnya yang lain.

Apakah seseorang dari kamu suka memakan daging saudaranya yang telah mati? ( Jika demikian kondisi mengumpat) maka sudah tentu kamu jijik kepadanya.

(Jadi patuhilah larangan-larangan tersebut) dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Penerima Taubat lagi Maha Penyayang.” (Q. S. Al-Hujarat : 12).

Subhanallah, ternyata fitnah yang mudah keluar dari mulut seseorang akan sangat berbahaya apabila dibiasakan dalam kehidupan.

Bagi si penebar fitnah akan mendapatkan dosa dan mungkin berakibat buruk untuknya. Namun bagaimana halnya dengan orang yang terkena fitnah tersebut?

Ada suatu ungkapan indah:

كيف يتقي من لا يدري ما يتقي

“Bagaimana seseorang bisa menjaga diri dari suatu bahaya, jika ia tidak mengetahui bahaya apa yang ia harus jaga dirinya darinya?”

Orang yang tidak mengetahui fitnah dan dampak buruknya sangat mungkin jatuh ke dalam suatu fitnah dan bahkan bergelimang dengannya. 

Hal ini sangat membahayakan hidupnya, namun ia tidak menyadarinya.

Jika terus demikian maka dia akan menyesal.

Oleh karena itulah Islam memberikan kemudahan untuk mereka yang tak ingin terkena hal tersebut yakni dengan memperbanyak doa agar terhindar dari fitnah orang.

Seperti apa doanya?

Amalkan Doa ini Agar Terhindar dari Fitnah

اللَّهُمَّ إنِّي أعُوذُ بِكَ مِنَ البُخْلِ، وَأَعوذُ بِكَ مِنَ الجُبْنِ، وَأعُوذُ بِكَ أنْ أُرَدَّ إِلَى أَرْذَلِ العُمُرِ، وَأعُوذُ بِكَ مِنْ فِتْنَةِ الدُّنْيَا، وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ القَبْرِ

Allahumma inni a'uudzu bika minal bukhli wa a'uudzu bika minal jubni wa a'uudzu bika min an uradda ilaa ardalil 'umuri wa a'uudzu bika min fitnatid dunya wa adzaabil qabri

Artinya:

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kebakhilan, aku berlindung kepada-Mu dari sifat pengecut, aku berlindung kepada-Mu dari kepikunan, dan aku berlindung kepada-Mu dari fitnah dunia dan siksa kubur.”

Selain itu ada pula doa agar terhindar dari fitnah dajjal, yakni sebagaimana doa berikut ini.

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَمِنْ عَذَابِ النَّارِجَهَنَّمَ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَسِيْحِ الدَّجَّالِ

Allaahumma inni a’uudzubika min ‘adzaabil qabri wa min ‘adzaabinnaari jahannama wa min fitnatil mahyaa wal mamaati wa min fitnatil masiihid dajjaal.

Artinya:

“Ya Allah, Sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari siksaan kubur, siksa neraka Jahanam, fitnah kehidupan dan setelah mati, serta dari kejahatan fitnah Almasih Dajjal.”

Itulah sedikit ulasan mengenai doa agar terhindar dari fitnah dunia akhirat. 

Selain dengan doa ada pula cara untuk menanggulangi fitnah saat kita telah terlanjur masuk ke dalamnya.

Cara Menghapus Fitnah Seseorang

Amalkan Doa ini Agar Terhindar dari Fitnah

Doa terhindar fitnah dunia akhirat / Pic source: coindesk

Apabila kita terkena fitnah, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuang statement tersebut jauh-jauh. 

Seperti pada ulasan lengkap berikut ini.

1. Hendaklah mempelajari terlebih dahulu apakah fitnah tersebut benar adanya

2. Memperbaiki kebiasaan kita yang menimbulkan orang bisa memfitnah kita

3. Ingatlah akan aib dan dosa kita

4. Hendaklah kita merenung dan mengevaluasi kesalahan dan dosa-dosa yang telah diperbuat

5. Jika kita sabar dan ikhlas, semoga tuduhan dan fitnahan ini dapat mengurangi atau menghapus dosa, menambah pahala, dan meningkatkan derajat kita di sisi-Nya.

6. Doakanlah si penuduh agar Allah memberi petunjuk

7. Maafkanlah si penebar fitnah tersebut

8. Perbanyaklah amalan baik salah satunya adalah dengan membaca bacaan doa agar terhindar dari fitnah.

Itulah tips agar seseorang yang terlanjur terkena fitnah bisa bangkit dan semangat lagi.

Ingatlah bahwa fitnah itu bisa lebih kejam daripada pembunuhan.

Ulasan terkaitBacaan Surat Al Kahfi Latin dan Keutamaan Surat ini

Akan tetapi apabila menyesal telah melakukannya, hal yang bisa dilakukan adalah dengan memohon ampun dengan shalat taubatan nasuha. Selain itu dari Umar RA, ia berkata:

“Siapakah yang hafal sebuah hadits dari Nabi SAW yang berkenaan dengan fitnah?”  Maka Hudzaifah menjawab,

“Aku mendengar beliau bersabda: Fitnah seseorang dalam keluarganya, hartanya dan tetangganya dapat ditutup (dihapuskan) oleh shalat, puasa dan sedekah.” (HR. Bukhari).

MasyaAllah, semoga saja doa terhindar dari fitnah dunia akhirat yang telah diulas tersebut memberikan sedikit petunjuk. 

Dari Allah SWT untuk mereka yang sedang terjerat ke dalam pusaran fitnah.

SHARE ARTIKEL