8 Doa Pendek Agar Rumah Tangga Bahagia Lengkap Beserta Usaha yang Harus Dilakukan
Penulis Unknown | Ditayangkan 17 Apr 2018foto via fanind.co.id
Kalau mau jujur doanya memang pendek...
Tapi memang ya nggak cuma dengan doa saja keluarga bisa bahagia, karena beras mahal, elpiji juga, minyak dan masih banyak lagi kebutuhan...
Selain doa, ini usaha yang diridhoi Allah yang mesti Anda lakukan....
Setiap pasangan suami istri pasti menginginkan kehidupan rumah tangganya selalu harmonis dan bahagia...
Kebahagiaan rumah tangga ini banyak dipengaruhi oleh berbagai keberhasilan yang dapat dicapai dalam keluarga.
Seperti memiliki hubungan suami istri yang rukun, sudah memiliki keturunan, mudah mendapatkan rezeki, memiliki anak yang cerdas dan bertaqwa, kondisi semua anggota keluarga selalu sehat, disayang oleh mertua, dan sebagainya.
Apakah Anda sudah merasakan kebahagiaan dalam rumah tangga?
Semua kebahagiaan rumah tangga tersebut dapat Anda miliki hanya melalui doa kepada Allah Swt., sang pemberi hidup.
Baca: Cara Islami Menghadapi Suami yang Temperament agar Luluh Hatinya, No 7 Ampuh
Baca: Suami Jangan Marah Kalau Punya Istri Boros, Lihat Bukti Luar Biasa ini Saat Suami Menuruti Kehendak Istri
Nah, agar rumah tangga bisa bahagia dan harmonis selain usaha 8 doa ini bisa anda lakukan.
Berikut ini beberapa doa kebahagiaan rumah tangga sesuai ajaran Islam yang hasilnya sangat mustajab.
8 Doa Pendek Agar Rumah Tangga Bahagia
1. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Agar Mudah Mendapatkan Rezeki
اللَّهُمَّ رَبَّنَا أَنزِلْ عَلَيْنَا مَائِدَةً مِّنَ السَّمَاءِ تَكُونُ لَنَا عِيدًا لِّأَوَّلِنَا وَآخِرِنَا وَآيَةً مِّنكَ ۖ وَارْزُقْنَا وَأَنتَ خَيْرُ الرَّازِقِينَ“Allahumma robbanaa anzil alaina maaidatamminassamaaa’i takuunu lana iidalli’aqolina wa’akhirina wa’ayatamminka wa’urzukna wa’anta khoirurroziqin.”
Artinya:“Ya Tuhan kami turunkanlah kiranya kepada kami suatu hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami yaitu orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau; beri rezekilah kami, dan Engkaulah pemberi rezeki Yang Paling Utama.” (QS. al-Ma’idah: 114)
2. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Untuk Meningkatkan Rasa Kasih Sayang Antara Suami Istri
وَأَلْقَيْتُ عَلَيْكَ مَحَبَّةً مِّنِّي وَلِتُصْنَعَ عَلَىٰ عَيْنِي“Wa’alqaitu alaika mahabbatamminnii walitushna’a alaa ainii.”
Baca: Meski Sudah Menikah, 11 Kewajiban ini Harus Tetap Anda Lakukan Kepada Orang Tua
Baca: Suami Istri Tidak Tinggal Bersama Bagaimana Hukumnya?
Baca: 6 Kebahagian Suami yang Memiliki Istri Gendut
Artinya:“Dan aku telah tanamkan dari kemurahan-Ku perasaan kasih sayang orang terhadapmu; dan supaya engkau dibela dan dipelihara dengan pengawasan-Ku.” (QS. Thaha: 39)
3. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Untuk Mendapatkan Keturunan
وَزَكَرِيَّا إِذْ نَادَىٰ رَبَّهُ رَبِّ لَا تَذَرْنِي فَرْدًا وَأَنتَ خَيْرُ الْوَارِثِينَ“Wazakariyyaa idznadaa robbahuu robbi laa tadzarni faaroda wa anta khoirul waarisiin.”
Artinya:“Ya Tuhanku, janganlah engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan engkaulah pewaris yang paling baik.” (QS. al-Anbiya: 89)
4. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Agar Mendapatkan Anak Kembar
أَوْ يُزَوِّجُهُمْ ذُكْرَانًا وَإِنَاثًا ۖ وَيَجْعَلُ مَن يَشَاءُ عَقِيمًا ۚ إِنَّهُ عَلِيمٌ قَدِيرٌ“‘auyuzawwi dzuhum dzukronan wa ‘inaatsan wayaj’alu mayyasyaa’u ‘aqiiman ‘innahu aliimun qodiir.”
Baca: Menikah dengan Wanita yang Lebih Tua Rentan Perceraian? ini Faktanya!
Baca: Kewajiban Istri Kepada Suami Menurut Islam yang Tak Boleh Terlupakan
Baca: Berada Jauh dengan Istri, Bolehkan Suami "Sendirian" Sambil Membayangkan Istri?
5. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Untuk Melembutkan Hati Pasangan Maupun Mertua
مَا أَنزَلْنَا عَلَيْكَ الْقُرْآنَ لِتَشْقَىٰ () إِلَّا تَذْكِرَةً لِّمَن يَخْشَىٰ () تَنزِيلًا مِّمَّنْ خَلَقَ الْأَرْضَ وَالسَّمَاوَاتِ الْعُلَى () الرَّحْمَٰنُ عَلَى الْعَرْشِ اسْتَوَىٰ“Maa anzalnaa alaikal qur’aana litastqoo. Illa nadzkiratalliman yakhsyaa. Tanziilammimman kholakol ‘ardho wassamaawaatil ‘uula. Arrohmaanu ‘alaa ul ‘arsyi ‘ustawaa.”
Artinya:“Tiada Kami (Allah) turunkan kepadamu Al-Qur’an ini supaya engkau celaka (menyusahkan engkau)! Melainkan untuk menjadi peringatan bagi orang yang takut. (Al-Qur’an) yang diturunkan daripada Tuhan, yang menciptakan bumi dan beberapa langit yang tinggi. Tuhan yang pengasih, di atas singgasana Dia bersemaya (berkuasa). Dia mempunyai apa yang ada di langit, dan di bumi, serta di antara keduanya dan apa yang ada di bawah tanah.” (QS. Thaha: 2-5).
6. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Untuk Meningkatkan Ketaqwaan Anggota Keluarga
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا“Robbanna hab lanaa min azwaajinaa wadzurriyyaatinaa qurrota a’yun, waajalnaa lilmuttaqiina imaama.”
Baca: 11 Cara Menjadi Istri Idaman Suami
Baca: Khusus Suami Istri, Mendesah Saat Berhubungan Bagaimana Hukumnya?
Baca: Yang Terpenting Doa Istrinya, Rezeki Suami Pasti Berkah, ini 5 Doa Khusus Buat Suami
7. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Agar Terbebas Dari Niat Jahat Manusia
مَن جَاءَ بِالْحَسَنَةِ فَلَهُ خَيْرٌ مِّنْهَا ۖ وَمَن جَاءَ بِالسَّيِّئَةِ فَلَا يُجْزَى الَّذِينَ عَمِلُوا السَّيِّئَاتِ إِلَّا مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ“Man’jaa’a bil hasanati falahuu khoirumminha wa man’jaa’a bissay’aatii fala yuj’zaallaziina ‘amilussayi’aati illa maa kaanu ya’malun.”
Arti: “Sesiapa yang datang membawa amal baik (pada hari akhirat) maka baginya balasan yang lebih baik dari padanya; dan sesiapa yang datang membawa amal jahat, maka mereka yang melakukan kejahatan tidak dibalas melainkan dengan apa yang mereka kerjakan.” (QS. Al-Qasas: 84)
8. Doa Kebahagiaan Rumah Tangga Agar Dipermudah Segala Rencana Hidup
رَبَّنَا آتِنَا مِن لَّدُنكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا“Robbanaa aatinaa milladunka rohmatan wahayyi’ lanaa min ‘amrinaa rosyada.”
Baca: Bukan Harta, Ini Bonus yang Didapat Ibu Rumah Tangga Lebih Baik dari Isi Dunia
Baca: Sama Wanita Lain Ngomongnya Lemah Lembut, Tapi Dengan Istri Kasar dan Keras
Baca: Suami Pernah Selingkuh Lalu Istri Tak Ikhlas Melayani, Jima' Jadi Haram?
Artinya:“Wahai Tuhan kami, karuniakanlah kami rahmat dari sisi-Mu dan berilah kemudahan-kemudahan serta pimpinan kepada kami untuk keselamatan agama kami.” (QS. Al-Kahfi: 10)Baca: Suami Pernah Selingkuh Lalu Istri Tak Ikhlas Melayani, Jima' Jadi Haram?
Demikian beberapa doa kebahagiaan rumah tangga yang perlu Anda lakukan
Doa merupakan hal wajib yang harus Anda lakukan seiring dengan usaha dan kerja keras Anda dalam mendapatkan kebahagiaan dalam rumah tangga.
Seiring dengan banyak berdoa sesuai ajaran Islam, Anda juga dapat meningkatkan kebahagiaan rumah tangga dengan cara usaha.
Karena dengan doa saja tak cukup untuk mencapai rumah tangga bahagia.
Untuk itu anda bisa lakukan beberapa hal ini untuk meningkatkan kebahagiaan rumah tangga.
1.Pahami Kekurangan
Pasangan baru harus lebih menerima kekurangan masing-masing. Misalnya, dalam pekerjaan posisi dan kedudukan belum mapan di usia ini. Namun, tak menjadi masalah karena sama-sama mau memahami dan mengejar ke tingkat yang lebih tinggi. Kalaupun salah satu tak ingin bekerja, pasangan yang lain akan menerima dengan senang hati.
Baca: Jangan Ngaku Pemimpin Keluarga yang Baik Jika 5 Kewajiban ini Belum Terpenuhi
Memiliki anak di usia muda bisa memberikan contoh pada anak-anak tentang perjuangan orangtua dalam mengatasi kehidupan.
Selain itu, tenaga pun masih sehat dan kuat untuk mengasuh mereka. Jadi, saat usia orangtua sudah tidak muda, sudah memiliki anak-anak yang mandiri.
3.Komunikasi Lancar
Saat menghadapi masalah apapun, pasangan harus bisa mengontrol emosi. Istri harus bisa membantu menenangkan suami, dan sebaliknya. Kuncinya, lakukan komunikasi positif secara intens dan terbuka.
4.Kepuasan Bercinta
Soal bercinta juga menjadi salah satu faktor penentu rumah tangga yang bahagia, lo. Jadi, jangan lupakan kepuasan batin dalam bercinta. Komunikasikan dengan pasangan apa yang ia inginkan atau tidak inginkan. Intinya, keduanya nyaman saat bersama.
Baca: 16 Doa Mustajab yang Wajib Diamalkan Suami Istri agar Rumah Tangga Harmonis
5.Saling Mengisi
Banyak ide-ide segar dan kreatif yang bermunculan di usia muda. Saat memutuskan berbisnis bersama maka akan bisa saling mengisi dan berkolaborasi. Selalu ingin memberikan yang terbaik untuk kemajuan bisnis tersebut.
6.Saling Menguatkan
Pasangan adalah supporter utama dalam hidup. Tak perlu curhat kepada orang lain, tapi cukup kepada pasangan sehingga saling menguatkan.
7.Tujuan Pernikahan
Selalu mengingat dan memaknai ke mana tujuan bersama dari pernikahan Anda. Maka, hadapi segala masalah dan perubahan dalam hidup dengan pandangan yang positif. Dan, jangan lupakan konsekuensi atas apa yang telah disepakati bersama pasangan.