10 Alasan Merugikan, Kenapa Batu Bara DILARANG Digali Terus Menerus

Penulis Anisa Nurfadila | Ditayangkan 19 Oct 2018
10 Alasan Merugikan, Kenapa Batu Bara DILARANG Digali Terus Menerus
batu bara via suaramerdeka.com

Batubara memang mempunyai banyak manfaat bagi manusia. Karena itu dia memiliki nilai jual yang tinggi.

Namun exploitasi terhadap batu bara ini sebenarnya dilarang kalau digali terus menerus. Kenapa? Selain bermanfaat kegiatan pengerukan batubara akan menimbulkan 10 kerugian berikut ini.

Apakah Anda pernah mendengar tentang batu bara? Ya, batu bara adalah salah satu sumber energi yang banyak ditemukan di Indonesia. Bahkan Indonesia masuk dalam peringkat ke 4 dari 10 besar negara-negara penghasil batu bara. Dalam dunia nyata mungkin kita belum pernah menemukan wujud fisik dari batu bara.

Tempat-tempat yang menyimpan cadangan batu bara di Indonesia banyak ditemukan di wilayah Kalimantan Selatan dan Sumatera Selatan. Batu bara banyak dipakai dalam sebuah industri dan perusahaan pengolah energi. Jadi, mari kita mempelajari tentang asal usul batu bara dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.

Batubara adalah termasuk salah satu bahan bakar fosil. Pengertian umumnya adalah batuan sedimen yang dapat terbakar, terbentuk dari endapan organik, utamanya adalah sisa-sisa tumbuhan dan terbentuk melalui proses pembatubaraan.

Unsur-unsur utamanya terdiri dari karbon, hidrogen dan oksigen. Batubara juga adalah batuan organik yang memiliki sifat-sifat fisika dan kimia yang kompleks yang dapat ditemui dalam berbagai bentuk. Analisa unsur memberikan rumus formula empiris.

Batubara terbentuk pada zaman batu bara pertama sejak Carboniferous Period (Periode Pembentukan Karbon atau Batu Bara). yang berlangsung antara 360 juta sampai 290 juta tahun yang lalu. Batu bara terbuat dari Fosil tumbuhan dan hewan pada jaman purba yg telah terkubur di dalam tanah selama bertahun tahun.

Sudah tahu kan apa itu batu bara? Setelah mengetahui apa itu batu bara, yuk kenali penemu batu bara. Siapa penemu batubara pertama kali nya ?

Siapa penemu batubara pertama kali ?

Batubara pertama kali ditemukan di Virginia tahun 1701 oleh pemukim. Dr. Thomas Walker adalah orang pertama yang tercatat dalam sejarah untuk benar-benar menemukan dan menggunakan batubara tahun 1750. Batubara yang digunakan secara ekstensif pada Perang Revolusi.

Setelah mengetahui tentang sejarah dan asal usul batu bara. Yuk kita mengetahui apa saja jenis batubara tersebut.

Apa saja jenis batubara ?

10 Alasan Merugikan, Kenapa Batu Bara DILARANG Digali Terus Menerus
jenis batu bara via bisnis.tempo.co

Dari tinjauan beberapa senyawa dan unsur yang terbentuk pada saat proses coalification (proses pembatubaraan), maka dapat dikenal beberapa jenis batubara khususnya di Indonesia yaitu :

1. BATUBARA ANTRASIT
Antrasit adalah kelas batubara tertinggi, dengan warna hitam berkilauan (luster) metalik, mengandung antara 86% – 98% unsur karbon (C) dengan kadar air kurang dari 8%.

2. BATUBARA BITUMINUS
Bituminus mengandung 68 – 86% unsur karbon (C) dan berkadar air 8-10% dari beratnya.

3. BATUBARA SUB-BITUMINUS
Sub-bituminus mengandung sedikit karbon dan banyak air, dan oleh karenanya menjadi sumber panas yang kurang efisien dibandingkan dengan bituminus.

4. BATUBARA LIGNIT
Lignit atau batu bara coklat adalah batu bara yang sangat lunak yang mengandung air 35-75% dari beratnya.

5. BATUBARA GAMBUT
Batubara Gambut, berpori dan memiliki kadar air di atas 75% serta nilai kalori yang paling rendah.

Itulah apa saja jenis batubara yang ada. Kira-kira apa ya batu bara yang kualiyasnya paling baik? Batu bara yg kualitasnya paling baik adalah batubara antrasit.

Antrasit adalah batubara dengan mutu yang paling baik dan dengan demikian memiliki kandungan karbon dan energi yang lebih tinggi serta tingkat kelembaban yang lebih rendah.

Setelah kita mengetahui apa saja jenis batubara itu, yuk pengetahui apa saja manfaat batu bara bagi kehidupan manusia.

Apa saja kegunaan batu bara ?

10 Alasan Merugikan, Kenapa Batu Bara DILARANG Digali Terus Menerus
fungsi batu bara via kompasiana.com

Batubara menjadi salah satu sumber energi terbaik yang bisa didapatkan dengan sumber yang lebih mudah. Selain itu ketersediaan batubara bersifat panjang dan bertahan dalam waktu lama sehingga mendukung berbagai macam proyek industri dan juga ekonomi. Berikut ini adalah beberapa manfaat batubara yang perlu kita ketahui.

1. Sumber Tenaga Pembangkit Listrik
Batubara menjadi salah satu bahan bakar utama pada pembangkit listrik di beberapa negara seperti China, India, Australia, Jepang, Jerman dan beberapa negara lain. Batubara menjadi bahan bakar yang dikonversikan ke dalam bentuk uap panas dan menjadi sumber tenaga pembangkit listrik.

2. Industri Produksi Baja
Sebuah industri yang menghasilkan baja bergantung sepenuhnya pada ketersediaan sumber batubara. Baja memiliki fungsi yang sangat penting dalam kehidupan kita seperti berbagai macam perlengkapan industri yang terbuat dari baja, produk kesehatan seperti perlengkapan kesehatan, peralatan pertanian.

3. Bahan Bakar Cair
Batubara ternyata juga bisa dirubah dalam bentuk bahan bakar cair dan sangat efektif untuk menggantikan bahan bakar minyak. Pada dasarnya pengolahan batubara menjadi bahan bakar cair akan merubah batubara bubuk atau bongkahan yang di larutkan dalam suhu tinggi.

4. Industri Produksi Semen
Batubara menjadi salah satu bahan bakar utama dalam produksi semen. Semen merupakan salah satu material untuk pembuatan produk kontruksi seperti rumah, gedung atau produk lain.

5. Industri Produk Aluminum
Batubara menjadi bahan bakar yang mendukung industri aluminum. Bahan ini diperoleh sebagai hasil sampingan dari proses oksidasi besi pada industri baja. Batubara mendukung proses pengolahan oksidasi besi yang menghasilkan panas tinggi.

6. Batubara Menghasilkan Produk Gas
Batubara yang masih berada dalam tanah ternyata juga bisa menghasilkan gas secara langsung. Proses ini memakai sebuah teknologi canggih untuk mengambil gas yang dihasilkan oleh batubara murni. selanjutnya produk gas yang dihasilkan akan diolah di tempat pertambangan dan bisa menjadi beberapa produl seperti untuk bahan bakar industri, pembangkit listrik tenaga gas, produk gas hidrogen dan solar.

7. Industri Pabrik Kertas
Kertas terbuat dari komponen utama berupa sel serat dari kayu.  Batubara menghasilkan panas yang stabil dalam sebuah mesin pengolahan serat untuk industri bahan baku kertas. Jadi tanpa batubara mungkin beberapa produk dari kertas tidak akan bisa kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari.

8. Industri Bahan Kimia
Hasil olahan batubara menjadi sumber energi bisa menghasilkan produk bubuk batubara yang sangat halus dengan ukuran skala kecil. Produk sampingan ini bisa digunakan untuk memproduksi beberapa bahan lain seperti cairan fenol dan benzena. Produk ini penting untuk beberapa industri kimia.

9. Industri Farmasi
Berbagai macam produk kimia yang dihasilkan dari olahan sampingan batubara bisa menjadi bahan utama dalam produksi obat-obatan. Berbagai macam bentuk bahan kimia telah melewati proses pemurnian dengan teknologi canggih sehingga bisa dimanfaatkan menjadi obat-obatan.

10. Produksi Bahan Metanol
Metanol merupakan salah satu bahan bakar cair yang sangat penting untuk menggerakkan berbagai macam industri. Hasil dari metanol sebenarnya didapatkan dari proses pemurnian batubara yang masih berada dalam tanah menjadi gas.

Itulah sekitnya 10 apa saja manfaat batu bara bagi kehidupan manusia yang begitu banyak. Walaupun apa saja kegunaan batu bara sangat banyak, bau bara dilarang digali terus menerus. Kenapa batu bara dilarang digali terus menerus ? Simak berikut ini.

Kenapa batu bara dilarang digali terus menerus ?

Pencarian batu bara dilakukan dengan kegiatan penambangan terbuka. Penambangan terbuka adalah penambangan yang dilakukan di permukaan bumi. Kegiatan ini mengubah bentuk permukaan bumi menjadi lubang-lubang bekas penambangan. Selain dengan cara penambangan terbuka, pencarian batu bara bisa juga dilakukan dengan penambangan bawah tanah dan pengerukan. 

Beberapa dampak negatif akibat pertambangan jika tidak terkendali antara lain sebagai berikut:

1). Kerusakan lahan bekas tambang.
2). Merusak lahan perkebunan dan pertanian.
3). Membuka kawasan hutan menjadi kawasan pertambangan.
4). Dalam jangka panjang, pertambangan adalah penyumbang terbesar lahan sangat kritis yang susah dikembalikan lagi sesuai fungsi awalnya.
5). Pencemaran baik tanah, air maupun udara. Misalnya debu, gas beracun, bunyi dll.
6). Kerusakan tambak dan terumbu karang di pesisir.
7). Banjir, longsor, lenyapnya sebagian keanekaragaman hayati.
8). Air tambang asam yang beracun yang jika dialirkan ke sungai yang akhirnya ke laut akan merusak ekosistem dan sumber daya pesisir dan laut.
9). Menyebabkan berbagai penyakit dan mengganggu kesehatan.
10). Sarana dan prasarana seperti jalan dll. rusak berat.

Itulah alasan kenapa batu bara dilarang digali terus menerus. Jika terus-terusan digali batu bara akan habis dan tidak bersisa.

Demikianlah artikel tentang batu bara. Semoga bermanfaat. Ingat! jangan terus menerus gali batu bara karena proses pembentukan batu bara sendiri sangatlah kompleks dan membutuhkan waktu hingga berjuta-juta tahun lamanya.
SHARE ARTIKEL