3 Posisi Tidur yang Baik Untuk Ibu Hamil

Penulis Wahyu Fajar | Ditayangkan 19 Mar 2019


3 Posisi Tidur yang Baik Untuk Ibu HamilImage Source: dik.my.id

Perubahan yang terjadi pada tubuh ibu hamil mempengaruhi banyak kebiasaan beraktivitas sehari-hari. 

Salah satunya adalah posisi tidur. 

Posisi tidur ibu hamil tidak boleh dianggap perkara sepele. 

Menurut sebuah penelitian dari University of Auckland, posisi tidur yang salah dapat membahayakan janin yang dikandungnya.

Janin yang membesar bisa membuat posisi tidur ibu menjadi serba salah. 

Terlebih perut yang akan terus membesar.

Perut yang kian membesar tentu saja bisa membuat kesulitan untuk tidur. 

Bagaimana posisi tidur ibu hamil muda yang paling baik dan aman pun akan muncul. 

Selama kehamilan, Anda mungkin menemukan diri bolak-balik di tempat tidur mencoba berbagai posisi nyaman untuk benar-benar terlelap. 

Sayangnya, posisi tersebut masih belum diketahui oleh para ibu hamil.

Bagaimana cara posisi tidur yang baik untuk ibu hamil? 

Maka dari itu, penting dicatat tentang posisi tidur tepat saat hamil. 

Dengan posisi yang tepat, Anda (ibu hamil) akan tidur lebih lelap dan nyaman. 

Tapi kabar baiknya, ada beberapa posisi tidur yang baik untuk ibu hamil dan bisa Anda coba untuk mendapat waktu istirahat yang maksimal.

Bagaimana posisi tidur yang baik bagi ibu hamil muda? 

Memilih posisi tidur yang baik untuk ibu hamil muda memang tidak mudah. 

Ada 3 posisi yang harus Anda tahu. 

Berikut posisi tidur untuk ibu hamil yang perlu diketahui.

Baca Juga:

Posisi tidur yang baik untuk ibu hamil

1. Posisi tidur telentang

Jika Bunda masih nyaman untuk tidur telentang, tidak mengapa. 

Menurut dr. Gde, sampai usia kehamilan 20 hingga 26 minggu, posisi tidur telentang masih boleh dilakukan.

Saat kandungan kian membesar, posisi tidur telentang memang tidak disarankan lagi. 

Pasalnya, posisi tidur telentang akan memberikan tekanan ekstra pada aorta dan vena cava inferior, pembuluh darah yang merentang di sepanjang punggung untuk membawa darah dari jantung ke sekujur kaki

2. Tidur miring ke kiri

Salah satu cara posisi tidur yang baik untuk ibu hamil muda yang paling disarankan adalah posisi tidur miring. 

Hal ini bisa meningkatkan jumlah darah dan nutrisi menuju plasenta dan janin. 

Tidak mengherankan jika para ahli banyak yang menyarankan untuk menggunakan posisi untuk ibu hamil.

Jika Bunda mempunyai keluhan seperti sesak napas saat hamil muda, dapat memilih tidur dengan posisi miring atau pun tidur dengan punggung disangga bantal.

3. Posisi setengah duduk

Dikutip dari laman Alodokter, posisi lain yang bisa membantu ibu hamil lebih nyaman saat tidur adalah dengan posisi tidur dengan kepala dan punggung atas disangga bantal. 

Posisi ini bisa membantu ibu hamil yang mengalami nyeri ulu hati yang mengganggu.

Kondisi  nyeri ulu hati pada ibu hamil  ini sering dipicu oleh hormon progesteron yang merelaksasi otot antara lambung dan kerongkongan (esophagus) sehingga asam lambung dan makanan bisa berbalik ke esophagus kembali.

Hal lain yang bisa membantu Bunda untuk mendapatkan posisi tidur yang nyaman saat hamil muda, gunakan banyak bantal di sekitar tempat tidur. 

Pilih bantal yang lembut agar kepala, tangan, kaki dan punggung bisa mendapatkan posisi paling nyaman.

Nah, itulah beberapa hal yang penting diperhatikan untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik selama kehamilan. 

Dengan posisi tidur yang tepat, diharapkan Ibu bisa tidur dengan nyaman tanpa mengganggu bayi didalam kandungan.

Demikian bagaimana cara posisi tidur yang baik untuk ibu hamil. Semoga bermanfaat.

SHARE ARTIKEL