Bagi sebagian orang, bangun pagi merupakan hal yang cukup mudah karena mungkin telah terbiasa sedari kecil, dan pola hidup yang memang sudah menentukan jam bangun pagi hari. Namun ada pula yang sangat sulit bangun pagi karena tak terbiasa. Membahas tentang kebaikan pagi, ternyata ini alasan mengapa kita dianjurkan untuk bangun di pagi hari dan tak boleh bermalas-malasan.
Baca juga : Ketika Wanita Masuk Neraka, dan Kau Akan Ikut Bersamanya! Siapa Saja Dirimu?Apa yang pertama kali Anda lakukan ketika bangun pagi? Apakah mencuci, memasak atau membereskan rumah? Ya, umumnya rutinitas seperti itulah yang dilakukan kebanyakan orang saat di pagi hari. Namun, lebih baik kala pagi tiba, sebagai muslim kita mulai membiasakan diri dengan mengucap dzikir. Sambil melakukan aktivitas pagi, dzikir ini bisa dilakukan.
Apa saja dzikir pagi tersebut? Dikutip dari
Ummi, berikut tiga dzikir yang perlu dihapal, di antaranya:
1. Membaca surat Al-Ikhlaash, Al-Falaq, dan An-Naas
“
Barangsiapa yang membacanya tiga kali ketika pagi dan ketika sore maka dia akan dicukupi dari segala sesuatu.” (HR. Abu Dawud 4/322, At-Tirmidziy 5/567, lihat Shahih At-Tirmidziy 3/182).
2. Membaca sayyidul istighfar
Dari Syaddad bin Aus radhiyallahu ‘anhu, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda, “Penghulu istighfar adalah apabila engkau mengucapkan:
“
Allahumma anta robbi laa ilaha illa anta, kholaqtani wa ana ‘abduka wa ana ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatho’tu. A’udzu bika min syarri maa shona’tu, abuu-u laka bini’matika ‘alayya, wa abuu-u bi dzanbi, faghfirliy fainnahu laa yaghfirudz dzunuuba illa anta”
Artinya, “
Ya Allah! Engkau adalah Rabbku, tidak ada Rabb yang berhak disembah kecuali Engkau. Engkaulah yang menciptakanku. Aku adalah hamba-Mu. Aku akan setia pada perjanjianku dengan-Mu semampuku. Aku berlindung kepada-Mu dari kejelekan yang kuperbuat. Aku mengakui nikmat-Mu kepadaku dan aku mengakui dosaku, oleh karena itu, ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang mengampuni dosa kecuali Engkau,” (HR. Bukhari no. 6306).
Baca juga : Tomboy Itu Maksiat? Kamu Perempuan Harus Berhati-hati Mulai Sekarang!3. Membaca ayat Kursi (Al-Baqarah ayat 255)
Dalam sebuah hadits diriwayatkan manfaat membaca ayat Kursi pada pagi atau sore hari.
“
Barangsiapa membacanya di pagi hari maka akan dilindungi dari (gangguan) jin sampai sore, dan barangsiapa yang membacanya di sore hari maka akan dilindungi dari gangguan mereka (jin).” (HR. Al-Hakim 1/562 dan dishahihkan Asy-Syaikh Al-Albaniy dalam Shahih At-Targhiib wat Tarhiib 1/273).
Sungguhlah beruntung orang-orang yang hafal dan mengamalkan dzikir di atas setiap hari di pagi hari. Semoga yang masih belum tahu tentang hal tersebut, diberikan hidayah supaya cepat menghafal dan menjadikannya "sarapan" hati yang menyejukkan dan pasti bernilai ibadah.