Jangan Ngaku Pemimpin Keluarga yang Baik Jika 5 Kewajiban ini Belum Terpenuhi

Penulis Unknown | Ditayangkan 24 Mar 2018


Apakah suami anda tipe lelaki seperti ini?

Jangan ngakunya pemimpin keluarga yang terbaik dan penuh tanggung jawab, jika 5 hal ini masih sering dilalaikan. Padahal penting lho terutama untuk membahagiakan istri.

Memang suami kadang hanya tahu bahwa dirinya adalah seorang pemimpin dalam rumah tangganya.

Namun tak menyadari secara benar tugas apa saja yang harus dilakukan sebagai seorang pemimpin.

Terlebih pada wanitanya (istri), dia hanya tahu bahwa istrinya adalah penyempurna agamanya.

Tapi terkadang dia tak bisa memperlakukannya sebagai sesuatu yang berharga.

Laki-laki kadang penuh dengan ego, maunya dituruti tapi giliran hak istrinya dibaikan begitu saja.

Nah, kamu para suami bisa dikatakan sebagai seorang pemimpin rumah tangga yang terbaik jika 5 hal ini sudah ada.

1. Dia Istrimu Adalah Penyempurna Agamamu, Maka Bersyukurlah Atas Apapun yang Ada Pada Dirinya



Baca Juga : Jangan Cuma Nyuruh Istri, ini Perintah Al Qur'an Kalau Melayani Itu Juga Kewajiban Suami

Mengapa istri dibilang saham akhirat? Karena istrimu adalah penyempurna agamamu, dialah jalan agar kamu lebih dekat dengan Allah, dialah jembatan untukmu bisa menggapai ridho Allah, dan dialah partner terbaik untuk meraih banyak pahala disetiap saatnya.

2. Dia Istrimu Adalah Anugrah Terindah Dari Allah, Maka Jaga Dan Didiklah Dia Sesuai Syariatnya, Karena Allah Akan Jamin Surga Untukmu



Sadarlah secara bijaksana dan penuh kerendahan hati, dia istrimu adalah anugerah terundah dari Allah, dialah pasangan terbaik yang telah Allah pilih agar kamu menjadi lebih baik dimasa depan.

Oleh karenanya, jagalah dia dengan penuh rasa tanggung jawab, dan didiklah dia dengan penuh rasa sabar sesuai dengan syari’at-Nya, karena bila kamu demikian maka Allah akan jamin syurga untukmu.

3. Bahagiakan Istrimu, Baik Secara Lahir dan Batin, Karena Allah Akan Lancarkan Rezeki Bagimu



Bahagiakan istrimu, baik secara lahir dan batin, karena saat kamu mampu membahagiakan istrimu, menjaga perasaannya, menghormatinya dengan penuh rasa kasih sayang, maka sungguh Allah akan lancarkan urusan-urusanmu dalam memperoleh rezeki halal.

Baca Juga : Kebanyakan Hampir Dilupakan, ini 9 Kewajiban Wanita Pada Orang Tua Setelah Menikah

4. Mudahkanlah Istrimu Dalam Mengurusmu, Maka Allah Akan Memudahkan Urusanmu



Dan satu hal lagi yang harus kamu ingat dengan benar dan bijak, mudahkanlah istimu dalam mengurusmu.

Artinya, jangan semena-mena pada istrimu, jangan tak cocok sedikit dengan apa yang dia haturkan kepadamu lantas kamu mencaci dan mengomel, karena yang demikian sungguh menyinggung hati.

5. Karena Istri Bukanlah Hal Milik, Tapi Anugrah Allah Bagi Insan yang Bergelar Suami



Intinya, perlakukanlah istrimu sesuai dengan aturan Allah, karena dia bukanlah hak milik meski kamu telah mengesahkannya menjadi milikmu seutuhnya, tapi dia anugerah Allah bagimu sebagai seorang suami.

Sebab itulah mengapa kamu harus sennatiasa amanah menjaganya disetiap saatnya, karena bila kamu amanah maka Allah akan hadiahkan pahala dan keberkahan yang banyak terhadapmu.
viral minggu ini

BAGIKAN !

Jika kontent kami bermanfaat