Ilustrasi via tribunnews
Pilek tak kunjung sembuh, walau sudah seminggu menghampiri?
Obat alami atau obat tradisional adalah obat alternatif dari obat medis yang biasanya diresepkan oleh dokter.
Pilek sangat mengganggu apalagi jika ditambah kepala yang pusing.
Kebanyakan masyarakat lebih suka yang gratis-gratis memilih obat tradisional.
Namun ada yang lebih ampuh dan mujarab bisa langsung sembuh dalam semalam begini caranya.
Batuk pilek yang disebabkan oleh infeksi virus umumnya dapat sembuh dengan sendirinya dalam waktu 1 minggu.
Meski begitu, batuk pilek terkadang dapat mengganggu aktivitas Anda sehari-hari.
Baca juga: Cara Memilih Vitamin Anak yang Baik Agar Anak Tetap Sehat dan Kuat
Lalu, bagaimana caranya agar batuk pilek cepat sembuh dan Anda dapat beraktivitas kembali seperti biasanya?
Berikut beberapa anjuran untuk Anda.
Batuk pilek merupakan keluhan yang paling sering dialami oleh semua orang, terutama dalam kondisi cuaca yang tidak stabil.
Pilek adalah infeksi ringan pada hidung, saluran sinus, tenggorokan, dan saluran pernapasan bagian atas akibat serangan virus.
Seseorang yang sakit pilek biasanya juga mengalami batuk, pernapasan tidak lancar, dan suara serak.
Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk meredakan batuk pilek, di antaranya:
Batuk dan pilek menyebabkan postnasal drip, yaitu kondisi yang terjadi ketika lendir (ingus) yang berlebihan menumpuk pada bagian belakang tenggorokan.
Memastikan diri Anda terhidrasi dengan baik akan membantu menipiskan lendir akibat postnasal drip.
Selain itu, banyak minum juga akan membantu menjaga selaput lendir tetap lembab.
Beberapa bukti klinis mengatakan bahwa minum teh hangat dengan madu juga bisa menenangkan tenggorokan.
Permen pelega tenggorokan ini mengandung menthol sehingga bisa membantu meredakan hidung tersumbat, nyeri tenggorokan, serta mengurangi refleks batuk.
Mandi air hangat tidak hanya membantu mengurangi batuk dan pilek, tapi juga alergi.
Bagi beberapa orang penggunaan humidifier alias mesin pelembab udara juga bisa membantu meringankan gejala batuk dan pilek.
Pasalnya alat ini bisa melembabkan ruangan saat udara kering.
Ketika semua cara di atas tidak membantu, Anda bisa beralih ke obat batuk yang banyak dijual bebas di toko obat.
Anda bisa mengonsumsi obat yang mengandung dekongestan.
Dekongestan membantu meredakan hidung tersumbat dengan mengecilkan jaringan hidung yang bengkak serta mengurangi produksi lendir.
Obat dekongestan hadir dalam sediaan pil, sirup, serta semprotan hidung.
Baca juga: Bahaya Cacar Ular, Penyakit yang Timbulkan Nyeri Hebat dan Sering Menyerang Anak
Minum antibiotik untuk batuk dan pilek biasa tidak akan menyembuhkan masalah Anda.
Obat-obatan antibiotik hanya bekerja melawan infeksi yang disebabkan oleh bakteri.
Sementara dalam hampir sebagian kasus batuk dan pilek, penyakit merepotkan ini disebabkan oleh virus.
Bahkan, kebanyakan kasus bronkitis dan sinusitis yang sama-sama ditandai oleh gejala batuk pilek juga disebabkan oleh virus.
Batuk dan pilek biasa dapat Anda tangkis dengan konsumsi obat generik yang biasa dijual di apotek tanpa harus menebus resep.
Seperti apa obat batuk pilek yang efektif akan tergantung dari jenisnya, berikut yang wajib Anda ketahui:
Tak hanya pada orang dewasa saja, terkadang pilek juga menyusahkan orangtua yang memiliki bayi sedang diserang pilek.
Kondisi ini akan membuat bayi rewel orangtua pun kebingungan.
Keluarnya ingus pada saat pilek, sebenarnya merupakan suatu cara menyingkirkan kuman dalam tubuh.
Namun, jika ingus yang keluar dari hidung terlalu banyak, dapat mengganggu pernapasan bayi.
Berikut beberapa cara untuk meringankan gejala pilek pada bayi yang dapat dilakukan orang tua di rumah :
Jika bayi demam, maka konsultasikan dengan dokter mengenai kemungkinan memberikan paracetamol atau ibuprofen.
Jangan pernah memberikan aspirin pada bayi karena dapat berisiko menyebabkan efek samping berbahaya.
Baca juga: Cara Mempercepat Haid Normal atau yang Lambat dengan Aman dan Alami
Meski pilek merupakan salah satu penyakit yang umum dialami bayi.
Namun ada beberapa kondisi yang membuat orang tua perlu waspada dan segera berkonsultasi dengan dokter, antara lain :
Bayi dengan daya tahan tubuh yang belum sempurna, berisiko mengalami berbagai penyakit.
Oleh karenanya, pilek pada bayi yang disertai dengan gejala-gejala berat, harus diwaspadai.
Konsultasikan dengan dokter untuk penanganan yang sesuai dan aman bagi bayi.