Resmi Facebook & Instagram Kini Tak Bisa Dipakai Anak Usia di Bawah Umur

Penulis Arief Prasetyo | Ditayangkan 06 Dec 2019

Facebook & Instagram Siapkan Peraturan Batas Umur Pengguna Sosial Media, - Image from leverageinc.id

Sedikit lega kini anak-anak tak bisa main Facebook dan Instagram

Faktanya banyak anak yang sudah semakin malas belajar karena kecanduan sosmed, bahkan tak jarang yang melihat video atau foto tak pantas.

Facebook dan Instagram siapkan peraturan pembatasan umur pengguna sosial media berbagi foto dan video. Ini keterangan resminya.​

Instagram telah mengumumkan dan meresmikan aturan baru bagi calon pengguna sosial media berbagi foto dan video di Instagram tersebut.

Mulai Kemarin Instagram akan meminta informasi tanggal lahir calon penggunanya. Usia yang diperbolehkan bila ingan mendaftar Instagram adalah minimal 13 tahun.

Hal ini dikatakan Instagram telah diberlakukan di sebagian besar negara, termasuk Indonesia.

Aturan ini dibuat untuk mencegah pengguna yang belum cukup umur memiliki akun Instagram.

Baca Juga:

"Mengetahui usia pengguna sangat penting bagi kami, tidak hanya untuk menciptakan pengalaman yang sesuai umur.

Tapi juga untuk menyesuaikan aturan lama kami untuk tidak mengizinkan akses ke pengguna di bawah umur,dikutip dari pihak instagram.

Setelah perubahan peraturan ini, pengguna yang tidak memenuhi kriteria usia akan langsung gagal membuat akun Instagram.

Informasi tanggal lahir di Instagram tersebut tidak akan bersifat umum. Artinya, informasi ini hanya bisa dilihat oleh pemilik akun Instagram saja.

Baca Juga:

Facebook & Instagram Siapkan Peraturan Batas Umur Pengguna Sosial Media, - Image from style.tribunnews.com

Apabila pengguna mendaftar Instagram menggunakan Facebook, tanggal lahir yang tercantum di sana akan secara otomatis mengikuti saat mendaftar Instagram.

Jika pengguna mengganti usia di Facebook, maka informasi tanggal lahir di Instagram akan menyesuaikan pula.

Namun, jika tidak mendaftar akun Instagram dengan Facebook, informasi tanggal lahir di Instagram bisa diubah manual.

Facebook & Instagram Siapkan Peraturan Batas Umur Pengguna Sosial Media, - Image from style.tribunnews.com

Tidak hanya aturan usia, Instagram juga membuat aturan baru untuk mengontrol pesan langsung alias direct message (DM).
Kini, pengguna bisa mengatur agar hanya orang yang mereka ikuti saja yang bisa mengirimkan pesan dan menambahkan mereka ke grup percakapan DM.
Selama ini, pengguna Instagram, terutama yang membuka akunnya kepada publik, bisa dimasukan ke dalam grup DM secara sembarangan oleh orang lain yang bahkan tidak mengikuti akunnya.
Nantinya, orang yang mengaktifkan pengaturan ini tidak akan lagi menerima pesan, permintaan pesan grup, atau balasan Stories dari orang-orang yang tidak mereka ikuti.

Baca Juga: 

Demikian informasi tentang update terbaru dari facebook dan instagram semoga dengan adanya pembatasan umur membuat para pengguna yang belum mencukupi tidak sembarang mencari konten-konten yang berbau negatif karena dapat menimbulkan efek yang cukup buruk bagi kepribadian serta pola pikirnya.

Berbijaklah dalam menggunakan sosial media agar tidak merugikan orang lain dan yang terpenting tidak merugikan anda sendiri sebagai user. Terimakasih


viral minggu ini

BAGIKAN !

Jika kontent kami bermanfaat