8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

Penulis Bima P | Ditayangkan 02 Dec 2019

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

Like Facebook - Image from techcrunch.com

Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil Sebagai pengguna media sosial tidak dipungkiri jika mendapat like banyak menjadi sesuatu kebanggaan sendiri bagi kita. Dengan mendapat like yang banyak berarti eksistensi kita juga diakui oleh banyak orang di media sosial.

Karena terkadang kita sudah lelah dengan dunia nyata dan siapa yang butuh pengakuan di dunia nyata jika kita bisa mendapatkan hal tersebut di media sosial? Kita tidak perlu repot-repot bersosialisasi di dunia nyata, semua kebutuhan sosial kita sudah terpenuhi dari media sosial kita.

Untuk anda yang masih kesulitan mendapat like media sosial, terutama like facebook, kami disini akan memberi panduan cara dapat like banyak di facebook. Tentu saja cara yang kami berikan tidaklah instan.

Anda harus sedikit berusaha, sedikit saja, tidak banyak-banyak. Tidak perlu berusaha di dunia nyata. Jika hal ini anda rutin lakukan, anda pasti mendapat pengakuan oleh teman media sosial anda.

Mendapat like banyak nantinya bukan hanya dapat memenuhi kebutuhan sosial anda, tapi dapat anda manfaatkan juga untuk berjualan online di facebook misalnya.

Berikut di bawah adalah cara dapat like banyak di Facebook.

Panduan Mendapat Like Banyak di Facebook

1. Merapikan halaman facebook

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

halaman facebook - Image from livechatinc.com

Jika Anda menginginkan banyak teman yang me-like status Facebook Anda, maka pastikan profil atau halaman akun Facebook Anda tertata dengan rapi dan tidak berantakan. 

Anda bisa merapihkan tampilan album, menuliskan keterangan diri secara lengkap, jelas, dan singkat. Disarankan Anda juga jangan terlalu “menyampah” timeline Facebook. 

Maksudnya, Anda tidak perlu setiap waktu mengupdate status. Sebab, hal tersebut akan sangat “nyampah” di timeline. Jadwalkan update status anda, update status yang tepat akan lebih baik dan juga tidak membuat tampilan akun Facebook berantakan.

2. Memasang target like berapa banyak

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

target like - Image from oketekno.com

Sebelum Anda mendapatkan likers yang banyak dari teman-teman Facebook Anda, pastikan Anda sudah menentukan jumlah likers yang ingin Anda capai. 

Dengan menentukan pencapaian ini akan membantu Anda untuk memilih mana yang harus dilakukan dan mana yang tidak perlu dilakukan. Jadi, Anda tidak perlu membuang waktu terlalu banyak. 

Jika Anda sudah menentukan pencapaian yang ingin Anda dapatkan, maka Anda akan lebih mempersiapkan strategi dengan baik. 

Anda juga perlu melakukan evaluasi berapa banyak likers yang bisa Anda dapatkan setiap kali Anda mengupdate status.

Jadi, Anda tidak asal menentukan pencapaian likers saja, namun Anda sudah mempunyai data yang akurat seberapa mampunyai Anda mendapatkan likers.

3. Rajin like status teman facebook

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

Like Status Teman - Image from bukansekedar-ilmu.blogspot.com

Anda tidak akan merugi hanya sekedar memberikan like kepada teman Facebook lainnya. Justru dengan Anda memberikan like di status Facebook orang lain cepat atau lambat orang tersebut akan memberikan feedback kepada anda. 

Seperti kalimat di atas saat anda melakukan like kepada teman Facebook lainnya, biasanya anda mendapat feedback berupa like balik di status FB Anda. Jangan malu untuk like status FB orang lain. 

Anda hanya perlu saling like dengan teman-teman Facebook yang Anda miliki. Namun, Anda juga harus dicap sebagai akun FB yang positif bukan sebagai pengguna Facebook yang negatif.

4. Sering update status yang baik

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

update status baik - Image from auditconsultingeducation.com

Maksud dari update status yang baik yakni Anda harus memikirkan apa yang akan Anda update. Anda tidak boleh asal-asalan update status yang penting viral. Anda harus memikirkan, apakah status Facebook Anda mengandung unsur negatif atau tidak. 

Pikirkan konten status Facebook Anda dengan cermat. Jangan sampai Anda memprovokasi orang lain. Sebab, status provokasi justru membuat Anda dihujat oleh para pengguna Facebook lainnya. Sampaikan suatu hal yang baik. 

Anda bisa mengupdate kata-kata bijak, doa, ataupun kata-kata menginspirasi. Temukan kata-kata Facebook yang menarik namun tidak kontroversial. 

Untuk Anda yang ingin mengupdate status berupa kata bijak atau quote yang menginspirasi, Anda bisa mendapatkannya dengan menggunakan aplikasi. Anda bisa klik di sini untuk mendapatkan aplikasi kata-kata bijak beserta quote menarik.

5. Berikan react positif

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

React Positif - Image from wired.com

Trik cara agar status FB banyak yang Like kali ini adalah memberikan respon yang positif. Selain mendapatkan likers yang banyak, tak jarang pula ada yang mengomentari status Facebook Anda. 

Tugas Anda adalah membalas semua komentar yang ada di status Facebook Anda. Tentu Anda tidak bisa asal-asalan dalam membalas komentar. Berikan kesan yang positif dan sikap ramah. 

Anda bisa membalasnya dengan bahasa yang baik atau perlu Anda bisa menyisipkan beberapa emoticon yang menggemaskan. 

Kesan positif akan Anda dapatkan dari bagaimana cara Anda merespon setiap likers atau komentar yang ada di status Facebook. Jika Anda bersikap ramah, maka para likers akan selalu setia memberikan jempol mereka untuk di setiap status Facebook Anda.

6. Update status dan gunakan fitur tag

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

facebook tag - Image from smk.co

Melakukan tagging status ke page Facebook lainnya adalah salah satu cara agar status FB banyak yang like. 

Misalnya, ketika Anda mengupdate status Facebook dengan quotes bijak dari orang lain, jangan hanya copy paste, tpi juga sertakan dari mana Anda mendapatkan kata-kata bijak dengan melakukan Tag. 

Dengan anda melakukan tag page facebook atau tag orang lain, maka secara otomatis status Anda akan muncul di timeline profil Facebook teman yang Anda tag. Dan dari situ tentunya akan menambah likers untuk status Anda.

7. Gunakan fitur share ke media sosial lain

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

facebook share - Image from thatsnonsense.com

Ingin teman Anda mengetahui status di FB? Caranya mudah, Anda bisa mempromosikan akun FB Anda di akun sosmed lainnya.

Baca Juga :
1. Cuma 5 Menit, Cara Buat Email Facebook Baru dengan Mudah dan Cepat
2. Kecanduan Media Sosial? Inilah Tanda-Tandanya, Baca Disini
3. 3 Kesalahan Ini Membuat Media Sosial Bisa Merusak Hubunganmu Dengan Doi

Misalnya, Anda memiliki Instagram, Anda dapat mencantumkan link akun FB Anda di akun Instagram pada bagian bio. Atau Anda punya Twitter, Anda bisa mempromosikan akun FB Anda sendiri di Twitter. 

Anda bisa membagikan link akun FB Anda di semua sosmed yang Anda miliki. Hal ini cukup ampuh untuk mendapatkan likers.

8. Perbanyak teman facebook anda

8 Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil

perbanyak teman - Image from askopinion.com

Seperti yang dipaparkan pada poin ketiga mengenai like status Facebook teman lainnya, kini Anda juga harus memastikan bahwa Anda memiliki teman yang cukup banyak untuk melike status Anda. 

Anda bisa melakukan add atau menambahkan teman-teman baru. Jangan merasa gengsi untuk add teman baru, justru teman baru ini akan menjadi likers Anda. Anda bisa memberikan like di status teman FB Anda, kemudian teman baru Anda juga bisa melakukan like balik. 

Bahkan, Anda bisa meminta tolong ke teman FB Anda untuk saling bertukar like. Jadi Anda memberikan like pada teman Anda, begitupun dengan sebaliknya. Cara yang satu ini cukup jitu untuk mendapatkan likers di Facebook.

Cara Mudah Dapat Like Banyak di Facebook Pasti Berhasil Di atas adalah cara dapat like banyak di facebook yang bisa anda terapkan. Kami harap cara ini benar-benar membantu anda dan dapat memenuhi kebutuhan sosial anda di facebook.

SHARE ARTIKEL