5 Resep dan Cara Membuat Cireng Enak dan Mudah
Penulis Rizal H | Ditayangkan 07 Apr 2020cara membuat cireng - Image from doyanresep.com
Cireng merupakan makanan jajanan khas kota Bandung.
Cireng sendiri singkatan dari aci digoreng, hampir mirip dengan cilok yang berarti aci dicolok.
Makanan yang banyak digemari orang ini dibuat dari bahan dasar tepung kanji dan tepung tapioka yang kemudian dibentuk pipih dan digoreng.
Cireng biasanya dijual di sekolah sekolah karena makanannya yang enak sehingga disukai anak kecil.
Biasanya kalau mau makan cireng paling enak ketika masih panas dicampur dengan bumbu kacang, saus dan kecap.
Rasa dari cireng identik dengan cita rasa renyah dan gurih.
Beragam varian cireng banyak ditemui penjaja makanan dijalan maupun sekolah.
Biasanya untuk meningkatkan selera si penjual cireng memberi variasi topping seperti keju, sosis, daging, telur, cabe, dan lain sebagainya di dalamnya.
Membuat cireng sangat mudah.
Cukup dengan bahan dasar tepung ditambah dengan air dan bumbu dapur sederhana. Berikut kami berikan resep dan cara membuat cireng yang enak dan mudah.
Cara Membuat Cireng Nasi
cara membuat cireng - Image from doyanresep.com
Bahan:
- 600 gram nasi putih
- 10 sendok makan tepung tapioka
- 1 gelas belimbing air
- 3 batang daun bawang yang sudah diiris halus
- 3 batang siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- Merica bubuk secukupnya
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya.
Cara membuat cireng nasi:
- Masak air dan nasi sampai airnya agak surut kemudian angkat dari kompor biarkan agak dingin.
- Kemudian campur nasi yang sudah matang tadi dengan tepung tapioka daun bawang merica bubuk bawang putih dan garam.
- Terakhir Panaskan minyak goreng, kemudian goreng cireng hingga berubah menjadi kecoklatan.
- Cireng siap dihidangkan.
Cara Membuat Cireng Salju
cara membuat cireng - Image from moondoggiesmusic.com
Bahan:
- 1/4 kg tepung tapioka
- 1 batang daun bawang yang sudah diiris halus
- 2 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- 2 sendok teh penyedap rasa
- 250 cc air bersih
- 1/2 bungkus santan instan
- 1 sendok teh garam.
Cara membuat cireng salju:
- Pertama siapkan wadah bersih kemudian masukkan tepung tapioka bawang putih halus, irisan daun bawang, penyedap rasa, dan garam aduk hingga rata. Kemudian sisihkan.
- Selanjutnya rebus air kemudian tuangkan santan dan tunggu hingga mendidih.
- Setelah santan matang kemudian angkat dan tuangkan kepada adonan. Aduk adonan hingga tercampur rata.
- Bentuk adonan sesuai selera, bisa dibuat pipih atau bulat.
- Terakhir goreng cireng hingga matang dan sajikan hangat hangat.
Baca Juga:
- Resep Cireng Isi Ayam, Sosis dan Bakso.
- 2 Resep Cimol Goreng Beserta Cara Membuat Bumbunya Khas Bandung.
Cara Membuat Cireng Bandung
cara membuat cireng bandung - Image from jatik.com
Bahan:
- 250 gram tepung kanji
- 100 gram tepung terigu
- 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- 1 Batang seledri yang sudah diiris halus
- 2 sendok teh penyedap rasa ayam
- 1 sendok teh garam
- Merica secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Saus sambal dan tomat.
Cara membuat cireng Bandung:
- Pertama Campur bahan seperti bawang putih, garam, dan juga merica lalu aduk kemudian sisihkan.
- Selanjutnya masukkan tepung tapioka tepung terigu garam gula pasir dan kaldu bubuk kemudian aduk kembali hingga merata.
- Tambahkan sedikit air panas hingga adonan mengental.
- Berikutnya bentuk adonan sesuai selera bisa bulat atau pipih.
- Panaskan minyak goreng.
- Selanjutnya goreng adonan yang sudah dibentuk hingga matang .
- Terakhir cireng Bandung siap untuk disantap.
Cara Membuat Cireng Rujak
cara membuat cireng - Image from dindakinasih.blogspot.com
Bahan:
- 50 gram tepung terigu
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok teh penyedap rasa ayam
- Batang seledri yang sudah diiris halus
- 250 gram tepung kanji
- 2 batang daun bawang yang sudah diiris halus
- 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- 1 sendok teh merica bubuk.
Bahan bumbu rujak:
- 4 buah cabe rawit
- 1 Sdm air asam jawa
- 3 Sdm gula aren
- 1/2 sendok teh terasi
- 1 sdt garam
- 50 cc air matang.
Cara membuat cireng rujak:
- Pertama siapkan adonan campur tepung tapioka dan kanji.
- Kemudian masukkan bawang seledri bawang putih penyedap rasa ayam merica dan garam kedalam adonan tersebut.
- Tuangkan air panas ke dalam adonan kemudian diaduk hingga merata.
- Bentuk adonan sesuai selera.
- Siapkan minyak panas kemudian goreng adonan yang sudah terbentuk hingga matang. Tiriskan dan sisihkan.
- Selanjutnya haluskan semua bumbu rujak seperti cabe rawit, air asam jawa, gula aren, terasi dan garam.
- Terakhir cireng siap di santap bersama dengan bumbu rujak.
Cara Membuat Cireng isi Sosis
cara membuat cireng - Image from antero.co
Bahan:
- 250g tepung kanji
- 100 g tepung terigu
- 2 siung bawang putih haluskan
- 1 batang daun bawang iris halus
- 2 sendok teh penyedap rasa ayam
- 1 sendok teh garam
- 5 buah sosis ayam yang sudah dicincang
- Saus sambal.
Cara membuat cireng isi sosis:
- Pertama siapkan wadah yang bersih.
- Kemudian masukkan tepung tapioka, bawang putih yang sudah dihaluskan daun bawang yang telah diiris halus, seledri, penyedap rasa dan garam kedalam wadah tersebut aduk hingga merata.
- Sembari diaduk, tambahkan air agar adonan mengental.
- Ambil sedikit adonan bentuk pipih kemudian masukkan sosis ke dalamnya.
- Bentuk bulat-bulat hingga adonan didalamnya tertutup.
- Setelah adonan terbentuk kemudian digoreng hingga matang.
- Cireng isi sosis siap untuk dihidangkan.