Gambar ilustrasi mandi junub, diolah dari rusdyanha.comPak Ustadz, bagaimana hukumnya lupa membaca niat mandi junub.
Padahal setelah mandi saya melakukan sholat, apakah sholat saya juga tidak sah?Mandi wajib atau disebut juga mandi junub adalah mandi yang diwajibkan dalam syariat Islam bagi setiap orang yang berhadast besar.
Hadats besar (juga hadats kecil) harus diangkat atau dihilangkan dari tubuh seseorang agar orang tersebut sah melakukan ibadah tertentu (seperti shalat, tawaf, dll).
Mandi wajib tidak sama seperti mandi biasa. Mandi wajib memiliki tata cara, rukun, syarat dan berbagai hal lainnya yang harus dipenuhi agar mandi tersebut menjadi sah dan hadats besar kita terangkat.
BACA JUGA: Bangun Kesiangan Hingga Lupa Sholat Tahajud, Ini Amalan Pengganti yang Bisa Anda LakukanMenjawab pertanyaan ini:
Perlu dijelaskan lagi, apa maksud lupa membaca niat.
Apakah yang dimaksud lupa membaca niat itu; membaca dengan lisan, ataukah berniat dengan hati?
Sehingga keadaannya bisa menjadi 3 kemungkinan:1. Kalau yang dimaksud adalah lupa membaca niat dengan lisan saja, tapi hati sudah memaksudkan mandi itu mandi junub, maka mandinya sah.
2. Kalau yang dimaksud adalah lupa membaca niat dengan lisan, dan di hatinya juga tidak ada niat memaksudkan mandi itu mandi junub, maka mandi tidak sah.
3. Kalau yang dimaksud adalah lupa berniat dengan hati, maka mandi tidak sah.
Jika mandi tidak sah, maka harus mengulanginya dari awal, wallohu a'lam.
Dijawab oleh Musyaffa’ Ad Dariny Lc, MA Dewan Pembina RisalahIslam.or.id
Demikian, semoga bermanfaat.